Dialog Kesusastraan “ Sastra di Era Milenial ” 2017

Organisasi kemahasiswaan Senat Mahasiswa Fakutas Bahasa dan Sastra, Universitas Kanjuruhan Malang periode 2016-2017, mengadakan kegiatan dengan tajuk “Dialog Kesusastraan” dengan tema “Sastra di Era Milenial” dengan pemateri Prof. Dr. Djoko Saryono,M.Pd. Beliau adalah Guru Besar Universitas Negeri Malang.

Mahasiswa dan dosen diberikan bekal tentang pendidikan, kesusastraan, kebudayaan maupun kebahasaan dengan gaya digital.

Kegiatan digelar di Auditorium ini dihadiri 280 peserta yang terdiri dari dosen maupun mahasiswa. Antusias peserta dalam kegiatan ini sangat tinggi sehingga suasana dialog menjadi aktif. Tak hanya diberikan bekal ilmu, namun peserta pun dihiburi dengan tarian Gandrung Marsan oleh peserta didik SMK Negeri 1 Singosari-Malang.

Ketua pelaksana dalam kegiatan ini Yohanes D.P.L Benany mengucapkan terima kasih kepada semua peserta yang telah berpartisipasi. Ungkapan yang sama pun diteruskan oleh Klementinus Bengan Aman Ketua Umum Senat Mahasiswa Fakultas Bahasa dan Sasrta. Kegiatan ini resmi dibuka oleh Siane Herawati, S.Pd,M.Pd selaku Wakil Dekan Fakultas Bahasa dan Sastra.

 

Scroll to Top